Outing Anti Boring!

Pekalongan (ICP)- Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di MAN Insan Cendekia Pekalongan, khususnya kelas-XII, mata pelajaran Geografi mengadakan outing class guna mengobservasi kehidupan desa sesuai dengan materi “Perencanaan Wilayah Desa dan Kota”. Pada tanggal 12 September 2019, kelas XII-IPS mengadakan kunjungan ke-2 Lokasi, yakni Desa Curug dan Kelurahan Banyurip. Selain sebagai pengaplikasian pendidikan, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kecerdasan emosional dan sosial para siswa. Sehingga tidak hanya aktif dalam pembelajaran formal di dalam kelas, mereka juga dapat berkomunikasi dan mengenal masyarakat sekitar lebih dekat, sehingga dapat meningkatkan pemahaman mengenai Pembelajaran yang sedang diajarkan.

Dengan mengadakan kunjungan ini, siswa dituntut untuk bertanya langsung tentang kehidupan desa beserta seluk-beluknya kepada tokoh masyarakat setempat. Baik siswa maupun narasumber berperan aktif dan saling mengisi. Kegiatan ini mendapat sambutan yang sangat baik dari pihak desa. Seperti yang sudah dikatakan oleh narasumber, Bapak Rosul dan Bapak Ahmad Khudori, bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang baik dan perlu dilanjutkan untuk meningkatkan silaturrahim antara Madrasah dan masyarakat sekitar. Mereka juga mengaku merasa senang dan dihargai akan kedatangan para siswa dari MAN Insan cendekia Pekalongan.

Agenda ini ditutup dengan kegiatan ramah tamah serta foto bersama narasumber. Para siswa mengaku senang dengan agenda ini dan berharap agar kegiatan seperti ini bisa mereka lakukan lagi untuk meminimalisasi kejenuhan dalam pembelajaran di kelas.(Rep/Ft: Dini)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *