Kota Pekalongan (ICP)-Kepala MAN Insan Cendekia Pekalongan hadiri kegiatan Penyambutan Peserta Didik Baru di MTs Al Maliki Cendekia Kota Pekalongan pada Sabtu, 08 Juli 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk menyambut dan membekali peserta didik baru agar siap mengikuti kegiatan belajar mengajar di MTs Al Maliki Cendekia tersebut.
Pada kegiatan tersebut hadir Romo Kyai Syaifuddin Amirin, Kapolres Pekalongan Kota, Dandim Pekalongan Kota, Kapolsek Pekalongan Selatan, Danramil Pekalongan Selatan, Dewan Kota Pekalongan, Kepala Kankemenag Kota Pekalongan, Kepala MAN Insan Cendekia Pekalongan, Orang Tua dan Peserta Didik Baru kelas VII MTs Al Maliki Cendekia.
Dalam sambutan Kepala MAN IC Pekalongan, Khoirul Anam menyambut hangat para peserta didik. “selamat datang di MTs Al Maliki Cendekia, harapannya putra putri ini bersungguh sungguh dalam melaksanakan kewajiban belajar disini dan dapat mengharumkan nama MTs Al Maliki Cendekia ini” tutur Anam.