Pekalongan (ICP)- Pelaksanaan Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kota/Kab (OSN-K) Jenjang SMA/MA/Sederajat yang digelar selama 2 hari yaitu tanggal 26 s.d. 27 Maret 2024 di sekolah masing-masing. Berdasarkan SK Nomor : 0498/J7.1/PN.01/2024 telah diumumkan pada Senin, 15 April 2024 oleh Puspresnas 27 delegasi MAN Insan Cendekia Pekalong berhasil memborong sebanyak 27 Medalis pada tiap-tiap bidang. (Rabu, 17/4/2024.)
Olimpiade Sains Nasional Tahun 2024 bidang yang dilombakan sebagai berikut :
- Matematika berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Fisika berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Kimia berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Informatika berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Biologi berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Astronomi berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Ekonomi berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Kebumian berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3
- Geografi berhasil menjadi Juara 1, 2 dan 3.
Kepala MAN IC Pekalongan Khoirul Anam “ Selamat dan sukses atas prestasi yang telah diraih oleh santri-santri MAN Insan Cendekia Pekalongan. Kami bersyukur sebanyak 27 santri menjadi Finalis OSN-Tingkat Provinsi Jawa Tengah, tetap semangat berjuang, istiqomah, manfaat dan berkah ilmunya.
Pelaksanaan OSN-P Tingkat Provinsi Jawa Tengah akan dilaksanakan pada tanggal 6-8 Mei Tahun 2024 tempat pelaksanaan akan ditentukan oleh pihak Dinas Pendidikan Propinsi.
“Kami berharap kepada santri-santri untuk tetap konsisten dan berjuang, karena belajar itu ibadah, prestasi adalah da’wah. Mohon do’a dan restunya semoga santri-santri kami dapat terus melaju pada tahapan selanjutnya. Tambah Anam. (Rep:Sim).